Berkah Ramadhan, Kodim 1012/Buntok Bagikan Takjil Buka Puasa

    Berkah Ramadhan, Kodim 1012/Buntok Bagikan Takjil Buka Puasa

    BARITO SELATAN - Peduli dengan warga masyarakat Kodim 1012/Buntok bagikan takjil untuk berbuka puasa. Kali ini pembagian takjil di depan Makodim 1012/Buntok Jalan Pelita Raya Kabupaten Barito Selatan, Provinsi Kalimantan Tengah, pada hari Jumat Sore (31/03/2023).

    Pembagian takjil dipimpin Komandan Kodim 1012/Buntok Letkol Inf Hendro Wicaksono S.I.P., Personil jajaran Kodim 1012/Buntok dan Persit KCK Cabang XXXVII DIM 1012 Koorcab Rem 102 PD XII/Tanjungpura.

    Menurut Dandim 1012/Buntok Letkol Inf Hendro Wicaksono S.I.P. mengatakan, "walaupun tidak seberapa takjil yang diberikan, paling tidak membantu masyarakat dan semoga membawa berkah bagi mereka yang membutuhkan untuk berbuka puasa.

    “Kegiatan membagikan takjil buka puasa tersebut merupakan bentuk kepedulian TNI khususnya Kodim 1012/Buntok untuk berbagi bersama dengan masyarakat di bulan penuh berkah Ramadhan 1444 Hijriah tahun 2023, " ujar Dandim.

    Takjil yang diberikan kepada warga yang melintas di depan Makodim 1012/Buntok, harapannya bisa membantu warga yang belum sempat menyiapkan makanan dan minuman untuk berbuka puasa.

    Dandim berharap apa yang lakukan personil Kodim bisa membantu warga dan semakin meningkatkan kemanunggalan TNI dengan rakyat, sehingga TNI akan semakin dihati rakyat, " pungkasnya. (*)

    Suhendi

    Suhendi

    Artikel Sebelumnya

    Suasana Baru Belajar Diatas Kapal Polisi,...

    Artikel Berikutnya

    Kunjungan Kerja Danrem 102/Pjg di Sambut...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Nagari TV, TVnya Nagari!
    Dukung Program Ketahanan Pangan, Babinsa Koramil 1710-02/Timika Bantu Warganya Dalam Memanen Jagung
    Terima Kunjungan Kepala BPOM, Kapolri Pastikan Sinergi Penindakan Mafia
    Kapolda Papua Kerahkan Satgas Operasi Damai Cartenz untuk Kejar Pelaku Kekerasan Bersenjata di Yalimo
    Satgas Yonif 715/Motuliato Bagikan sembako kepada Masyarakat di Puncak Jaya, Papua

    Ikuti Kami